Teks Foto : Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Denpasar Bali, Lantamal V Kolonel Laut (P) M. Bimo Sutopo melaksakan Audiensi kepada Gubernur Bali yang diterima Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Bali Dewa Made Indra di Gedung unit 2 Lantai 1 Kantor Gubernur Bali,
DENPASAR : DORRONLINENEWS.com –
Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Denpasar Bali, Lantamal V Kolonel Laut (P) M. Bimo Sutopo melaksakan Audiensi kepada Gubernur Bali yang diterima Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Bali Dewa Made Indra di Gedung unit 2 Lantai 1 Kantor Gubernur Bali, Senin (13/1).
Kunjungan Danlanal ke Provinsi Bali ini yang didampingi Dandenpomal Lanal Denpasar Mayor Laut (PM) Bondan Kejawan, Danunit Intel Lanal Denpasar Kapten Laut (P) Aria Bravita tidak lain sebagai ajang silaturahim dan perkenalan berkaitan dengan dirinya sebagai Komandan baru di Lanal Denpasar Bali.
Selain itu kedatangannya juga untuk meminta arahan terkait dengan petugasan Danlanal baru kepada Gubernur Bali.
Kehadiran Danlanal Denpasar Bali ke Provinsi Bali ini dalam upaya memberikan informasi seputar situasi di wilayah kerja Lanal Denpasar, yang meliputi seluruh perairan Provinsi Bali, dan meningkatkan kinerja antar instansi agar sinergitas yang telah terbangun saat ini antara TNI AL dalam hal ini Lanal Denpasar dengan Pemprov Bali agar semakin kokoh dan ditingkatkan.
“Sinergitas yang kokoh antara Lanal Denpasar dengan Pemprov Bali sangat penting. salah satunya untuk menjaga agar Bali tetap aman dan nyaman sebagai daerah tujuan wisata utama domestik maupun internasional, disamping juga untuk menjalin dan menjaga hubungan harmonis antar kedua instansi,” tutur perwira lulusan AAL angkatan ke-42 tahun 1996 ini.
Sementara itu Sekda Provinsi Bali menyambut baik terhadap maksud dan tujuan kedatangan Danlanal Denpasar beserta stafnya tersebut. Dan juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada TNI AL (Lanal Denpasar), yang selama ini telah banyak membantu pemprov Bali dalam mengatasi kerawanan yang kerap terjadi di wilayah perairan Bali dan sekitarnya serta dalam bidang protokoler dan pengamanan VVIP.
Tidak hanya dalam hal keamanan saja, namun dalam kegiatan-kegiatan lain yang sering dilaksanakan di Bali, baik yang bertaraf lokal sampai dengan internasional, keterlibatan TNI AL sangat dibutuhkan.
“Kedepannya saya harap kerjasama di bidang keamanan laut terus ditingkatkan. Pemprov Bali pastinya akan mendukung penuh upaya pengamanan tersebut dengan mengutamakan koordinasi yang baik antar kedua institusi,” ujar Sekda Provinsi Bali.
Di akhir pertemuan, kedua pejabat tersebut saling berkomitmen untuk terus menjalin kerja sama serta membina komunikasi dan koordinasi secara harmonis, dalam rangka mewujudkan stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah perairan di Bali. (Lono)